Perusahaan asal Jepang, yaitu Sony dikabarkan tengah mempersiapkan sebuah ponsel pintar terbaru mereka dengan kemampuan dan fitur yang istimewa, bernama "Sony Xperia i1 Honami". Perangkat ini kian luas diberitakan di dunia maya akan kebocoran mengenai spesifikasi yang diusungnya.
Menurut data yang kami himpun dari berbagai media online, pasalnya Sony Xperia i1 Honami ini memiliki sebuah kamera berkekuatan 20 megapiksel atau setara 5428×3936 piksel dengan sensor 1/1.6″ Exmor RS dan dukungan dari lensa Cybershot G. Tidak ketinggalan Xenon LED flash untuk membantu kamera dalam mengambil gambar di ruang minim cahaya. Kamera ini juga memiliki kemampuan merekam video full HD ultra dengan resolusi 3840×2160 piksel.
Gambar Ponsel Pintar SONY Xperia i1 Honami |
Kabar lain juga menyebutkan bahwa layar yang nantinya akan digunakan oleh Sony Xperia i1 Honami adalah layar berteknologi Triluminos dan X-Reality full HD berukuran 5.0 inci resolusi 1920 x 1080 piksel. Dari segi desain, perangkat ini juga akan mengusung sertifikasi IP57 anti air dan debu. Sebenarnya teknologi ini juga sudah digunakan pada smartphone Sony Xperia Z Ultra, Xperia Z dan Tablet Xperia Z.
Disektor kecepatan dan performa, Xperia i1 Honami mengandalkan chipset Qualcomm Snapdragon 800, processor quad-core, RAM berkapasitas 2 GB dan mesin pengolah grafis Adreno 330. Sedang untuk kapasitas media penyimpanan adalah sebesar 16 GB dan dilengkapi slot microSD untuk menambah kapasitas memory hingga 64 GB.
Rencana kehadiran perangkat ini, digadang-gadang akan menjadi pesaing berat bagi ponsel pintar sekelas lainnya, seperti Nokia EOS (Lumia 1020) yang juga mengandalkan kemampuan kamera yang berkekuatan 41 MP dan smartphone Samsung Galaxy S4 Zoom dengan kamera 16 MP.
Mengenai kapan akan dirilis secara resmi, hingga saat ini masih menjadi misteri dan kita harus menunggu konfirmasi secara resmi dari pihak Sony. Menarik untuk ditunggu!
Seperti Inikah Spesifikasi Smartphone Sony Xperia i1 Honami?
Reviewed by Brian Adams
Published :
Rating : 4.5
Published :
Rating : 4.5
Tidak ada komentar:
Posting Komentar